Ringkasan Layanan
Setup Google Display Ads membantu Anda menyiapkan satu kampanye Google Display Network (GDN) yang rapi, siap tayang, dan aman untuk brand. Kami merancang struktur campaign dan ad group, mengatur audience dan placement (in-market, affinity, custom segment), menetapkan frequency cap agar iklan tidak overserve, serta menyiapkan exclusions (site/topic/content) supaya budget berjalan efisien dan tidak muncul di inventory yang berisiko bagi brand.
Apa Saja yang Kami Setup di Google Display Ads
Blueprint Struktur Campaign & Ad Group
Kami menyiapkan 1 campaign Display untuk prospecting dengan 2–4 ad group bertema (berdasarkan audience atau placement). Penamaan dan labeling disusun konsisten agar mudah dibaca, dioptimasi, dan di-report ke depan.
Audience & Targeting (In-Market, Affinity, Custom)
Kami memilih in-market dan affinity audience yang relevan, membangun custom segments berbasis keyword/URL/interest, serta mengatur geo, device, language, dan dayparting dasar supaya penayangan tepat sasaran, bukan sekadar tersebar luas dan acak.
Brand-Safety & Exclusions
Kami mengaktifkan content suitability, topic dan site exclusions awal, sensitive category opt-out, serta placement blacklist starter. Tujuannya: menjaga brand Anda tidak muncul di konteks yang tidak sesuai atau berisiko.
Frequency Cap & Kontrol Reach
Kami mengatur frequency cap (batas impresi per unique user yang viewable) agar kampanye Display Anda menjangkau audiens baru tanpa membuat mereka lelah melihat iklan yang sama berulang kali.
Creative Setup untuk Responsive Display Ads (RDA)
Kami mengkonfigurasi Responsive Display Ads dari asset yang Anda sediakan (image, logo, headline, description), termasuk opsi multiple variants bila diperlukan. Dengan RDA, Google bisa mengkombinasikan aset untuk berbagai placement di GDN.
Bid & Budget Plan
Kami merekomendasikan strategi bidding awal (misalnya viewable CPM atau Maximize Clicks) dan daily budget yang realistis untuk fase pengumpulan data awal, sebelum nanti dioptimasi lebih lanjut melalui layanan manajemen.
Measurement, QA & Handover
Kami menambahkan UTM tagging standar, menghubungkan GA4 ↔ Google Ads, melakukan pre-flight policy check, serta 48 jam early check setelah kampanye live. Anda juga menerima dokumen handover berisi struktur, targeting, exclusions, creative map, dan rekomendasi langkah berikutnya.
Prasyarat & Batasan Scope Layanan
Batasan scope (ringkas):
- Fokus pada prospecting Display; retargeting mendalam di-handle oleh paket Setup Remarketing.
- Tidak termasuk produksi banner/video baru (tersedia di paket kreatif).
- Tidak termasuk setup tracking dari nol (tersedia paket tersediri).
- Placement list yang sangat granular atau vertical whitelist tingkat enterprise dapat dikenakan add-on tambahan.
Prasyarat:
- Akses Google Ads (level admin) dan GA4 (read), serta domain aktif.
- Asset kreatif minimal:
- Logo
- 2–4 image (rasio 1.91:1, 1:1, optional potret)
- Beberapa headline (≤30 karakter), long headline (≤90), dan description (≤90).
- Landing page sudah final dan siap menerima traffic.
- Estimasi timeline 2–4 hari kerja setelah akses dan asset lengkap diterima.
Paket & Harga Setup Google Display Ads
| Paket | Harga | Scope utama |
| Lite | Rp1.200.000 | 1 campaign, 2 ad group, 1 set RDA, audience dasar (in-market/affinity), frequency cap standar, exclusions dasar, 48h early check |
| Standard | Rp1.900.000 | 1 campaign, 3–4 ad group, 2 set RDA (varian), in-market/affinity + custom segments, brand-safety & placement blacklist lebih lengkap, dayparting dasar, early check 2× (48h/Day-5) |
| Pro | Rp2.600.000 | 1–2 campaign (split tema/geo), 5–8 ad group, 2–3 set RDA, custom segments terstruktur (keyword/URL), frequency cap granular per ad group, topic/site exclusions luas, playbook optimasi awal, 7-day monitoring plan |
Add-ons yang Sering Dikombinasikan
- Display Banner Set (size pack + A/B)
- Conversion Tracking (GA4/Google Ads via GTM)
- Enhanced Conversions & Consent Mode v2
- Manajemen Display (retainer)
- Setup Remarketing (funnel warm/hot)
Jasa Iklan Google Ads Selengkapnya Disini
FAQ
Apa itu layanan Setup Google Display Ads dan apa bedanya dengan manajemen harian?
Apa itu layanan Setup Google Display Ads dan apa bedanya dengan manajemen harian?
Layanan Setup Google Display Ads fokus pada penyusunan fondasi kampanye Display yang rapi dan siap tayang: struktur campaign dan ad group, audience & placement, frequency cap, brand-safety, serta measurement dasar. Setelah setup selesai dan kampanye berjalan stabil, barulah biasanya dilanjutkan dengan layanan manajemen Display harian/mingguan untuk optimasi berkelanjutan (bid, budget, creative, dan lain-lain).
Singkatnya, Setup itu “membangun kerangka dan jalur” untuk Google Display Ads Anda, sedangkan Manajemen itu “mengemudikan dan mengoptimasi” kampanye dari hari ke hari.
Kapan saya perlu menggunakan jasa Setup Google Display Ads dibanding mengatur sendiri?
Kapan saya perlu menggunakan jasa Setup Google Display Ads dibanding mengatur sendiri?
Anda sebaiknya menggunakan jasa setup Google Display Ads ketika:
- Belum punya pengalaman mendesain struktur kampanye GDN yang rapi dan terukur.
- Pernah mencoba Display tapi hasilnya boros, banyak klik tidak relevan, atau brand muncul di situs yang kurang pantas.
- Ingin memastikan audience, placement, dan frequency cap diatur dengan benar sejak awal.
- Tim internal ingin menghemat waktu pada fase teknis awal dan lebih fokus mengerjakan konten/promo.
Dengan fondasi Setup Google Display Ads yang benar, kampanye lebih mudah dioptimasi ke depan dan kecil kemungkinan harus “di-reset” dari nol.
Apa saja yang akan disiapkan dalam paket Setup Google Display Ads ini?
Apa saja yang akan disiapkan dalam paket Setup Google Display Ads ini?
Dalam layanan Setup Google Display Ads, kami biasanya menyiapkan:
- Blueprint struktur kampanye: 1 campaign prospecting dengan 2–8 ad group bertema sesuai paket yang dipilih.
- Audience & targeting: kombinasi in-market, affinity, dan custom segments, plus pengaturan geo, device, language, dan dayparting dasar.
- Brand-safety & exclusions: content suitability, topic/site exclusions awal, sensitive category opt-out, placement blacklist starter.
- Frequency cap: batas impresi per user agar reach luas tanpa membuat audiens lelah.
- Creative setup: konfigurasi Responsive Display Ads (RDA) dari asset logo, gambar, dan teks yang Anda sediakan.
- Bid & budget plan: rekomendasi strategi bidding awal dan daily budget realistis untuk fase pengumpulan data.
- Measurement & QA: UTM tagging, linking GA4 ↔ Google Ads, policy check, dan early check 48 jam setelah kampanye live.
Semua ini dirangkum dalam dokumen handover sehingga tim Anda bisa memahami struktur dan melanjutkan optimasi dengan lebih percaya diri.
Asset apa saja yang perlu saya siapkan sebelum Setup Google Display Ads dimulai?
Asset apa saja yang perlu saya siapkan sebelum Setup Google Display Ads dimulai?
Untuk memperlancar proses setup kampanye Google Display, biasanya kami meminta:
- Akses ke akun Google Ads (admin) dan akses baca ke GA4.
- Logo dalam kualitas baik.
- 2–4 gambar utama dengan rasio 1.91:1 dan 1:1 (plus format potret kalau ada).
- Beberapa ide headline (≤30 karakter), long headline (≤90), dan description (≤90).
- URL landing page yang sudah final dan siap menerima traffic.
Kalau Anda belum memiliki banner statis khusus, tidak masalah: pada tahap awal kita bisa mengandalkan format Responsive Display Ads, lalu di-upgrade dengan paket kreatif terpisah bila dibutuhkan.
Apakah Setup Google Display Ads ini sudah termasuk retargeting?
Apakah Setup Google Display Ads ini sudah termasuk retargeting?
Fokus utama paket Setup Display adalah kampanye prospecting, yaitu menjangkau audiens baru yang berpotensi tertarik dengan produk atau layanan Anda. Untuk retargeting yang lebih dalam (misalnya menargetkan kembali pengunjung website, add to cart, atau lead yang belum closing), biasanya kami pisahkan ke paket Setup Remarketing tersendiri.
Pemecahan ini membantu menjaga struktur kampanye tetap jelas: mana yang fokus reach & awareness, dan mana yang fokus mengejar konversi dari audiens hangat/panas.
Berapa lama proses Setup Google Display Ads sampai kampanye bisa tayang?
Berapa lama proses Setup Google Display Ads sampai kampanye bisa tayang?
Secara umum, proses setup kampanye Google Display Ads membutuhkan waktu sekitar 2–4 hari kerja setelah semua akses dan asset kreatif lengkap diterima. Waktu ini digunakan untuk:
- Menyusun blueprint struktur dan targeting.
- Mengonfigurasi campaign, ad group, creative, dan exclusions.
- Melakukan QA, UTM tagging, serta linking ke GA4.
Setelah kampanye di-launch, Google tetap membutuhkan waktu belajar (learning phase). Karena itu kami juga menyertakan early check 48 jam dan, untuk paket tertentu, monitoring ekstra di beberapa hari pertama.
Apa keuntungan menggunakan jasa Setup Google Display Ads dibanding Smart/Auto Suggest dari Google?
Apa keuntungan menggunakan jasa Setup Google Display Ads dibanding Smart/Auto Suggest dari Google?
Smart features dan rekomendasi otomatis Google memang membantu, tapi sering kali terlalu agresif melebar ke audience/placement yang kurang relevan, atau kurang memperhatikan brand-safety dan struktur yang mudah dianalisis. Dengan menggunakan jasa Setup Google Display Ads:
- Struktur campaign sejak awal disusun dengan niat tertentu (berdasarkan tema, audience, atau geo).
- Brand-safety dan exclusions diatur lebih ketat sesuai sensitivitas brand Anda.
- Frequency cap dan pengaturan dasar lain tidak hanya mengejar impresi, tetapi juga kualitas reach.
- Data yang terkumpul lebih bersih dan mudah dibaca, sehingga saat nanti dioptimasi keputusan bisa diambil dari insight yang jelas, bukan dari campaign yang “campur aduk”.
